-->

Aplikasi Kartu Peserta Tes / Ujian Format Excel

Aplikasi Kartu Peserta Tes / Ujian Format Excel - Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Hallo sahabat Gurusdku.Id Salam PPK, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Aplikasi Kartu Peserta Tes / Ujian Format Excel, mudah-mudahan isi postingan Artikel Aplikasi, Artikel Tutorial Excel, bisa bermanfaat bagi proses pembelajaran di sekolah bapak dan ibu gurusdku.

Judul : Aplikasi Kartu Peserta Tes / Ujian Format Excel
link : Aplikasi Kartu Peserta Tes / Ujian Format Excel
Kartu Peserta Tes maupun peserta ujian merupakan kelengkapan administrasi. Biasanya kartu peserta tes atau ujian ini digunakan sebagai syarat peserta untuk bisa mengikuti tes / ulangan semester / ujian.  Kalau kita membuat kotak-kotak kartu satu persatu pasti akan menghabiskan waktuhttps://www.youtube.com/watch?v=VaeZkRoPRGU yang lama. Umumnya ada dua cara untuk mempercepat membuat kartu peserta ini yaitu dengan microsoft word dengan menggunakan fasilitas mail marge dan menggunakan excel menggunakan rumus fungsi vlookup. Pada kesempatan ini saya coba membuat kartu peserta tes atau ujian menggunakan excel. Alhamdulillah berkat coba buat dengan tanya di grup facebook dan browsing di internet saya menyelesaikan aplikasi kartu perserta tes atau ujian format excel.

Secara umum aplikasi kartu ini terdiri dari 3 sheet utama yaitu sheet kartu, data, dan foto. Sheet kartu sebagai form/templete/layout kartu yang dibuat dengan kertas ukuran A4 untuk 3 kartu. Sheet data yang digunakan untuk membuat database peserta ujian. Sheet foto yang berfungsi untuk menyimpan foto peserta didik. Untuk foto diharap supaya meresize dahulu ke pixel yang kecil supaya tidak terlalu berat.
kartu peserta tes ukk ujian excel

Sheet Kartu

Untuk menampilkan data peserta didik pada sheet kartu yang datanya diambil dari sheet data kita menggunakan fungsi rumus vlookup. Sebgai contoh pada kartu pertama nomor peserta menggunakan rumus =VLOOKUP($AD$1;Table1;2;0).
VLOOKUP adalah rumus
$AD$1 adalah cell acuan
Table1 adalah data tabel1 pada sheet data.
2 adalah data kolom kedua yang menunjukan nomor peserta
0 adalah jika data salah atau tidak ada diisi 0

rumus vlookup kartu peserta ujian
Kartu ini terdapat jadwal yang bisa diedit sesuai keperluan.  Kartu ini biasanya dilipat menjadi dua bagian sehingga depan adalah identitas peserta dan bagian belakang adalah jadwal.

Sheet Data
Untuk sheet ini kita buat tabel sesuai kebutuhan, misal No, No Peserta, Nama, Tempat tanggal Lahir, Kelas, Ruang. Setelah Data terisikan kita bisa membuat data tersebut mempunyai nama Table1. Caranya dengan memblok data kemudian pilih tab Home >>> Format as Table (disini kita memilih gaya dan warna, untuk ini saya pilih warna biru). Dengan menggunakan cara ini data tersebut mempunyai nama table1 ini akan mempermudah saat lookup data. Selain itu dengan ini jumlah data yang bisa kita entry menjadi banyak dalam artian aplikasi yang dibuat tidak ada batasan jumlah siswa.  Untuk menambah data kita bisa lansung drag kebawah lihat gambar,
sheet data peserta ujian

Sheet Foto
Sheet ini berfungsi untuk menentukan foto siswa. Didalam sheet ini menggukan macro untuk menginputkan foto. Untuk itu kita terlebih dahulu mengaktifkan macronya dengan memilih enable seperti gambar berikut.
Untuk mulai memasukan foto, kita letakan pointer atau klik pada kolom data foto.

mengaktifkan macro kartu peserta ujian
Setelah itu kita pilih tombol Masukan Foto yang ada pada bagian atas tabel data. Kemudian pilih foto, lalu open.
macro insert foto kartu peserta
macro instert foto kartu ujian

Menctak Katu
Setelah data terisi termasuk fotonya, kita bisa mencetak kartu peserta tes / ujian pada sheet kartu. Kita pilih nomor abesen berapa yang akan kita cetak. Kita bisa mengguakan anak panah untuk menentukan nomor absen. Satu lembar mencetak 3 nomor absen, sehingga ketika anak panah diklik menampilkan 3 angka setelahnya, saya akan tulis kelipatan 3, tapi sepertinya ini bukan kelipatan 3 kan? Kalau kelipatan 3 berarti 1,3,6,9 dst.. . Lho kok malah bahas kelipatan? Kita lanjut ceta aja dengan cara cetak pasa excel seperti biasa CTRL+P juga bisa. Kertas yang digunakan adalah A4 kalau mau F4 juga bisa,

spin button kartu peserta ujian excel

print preview kartu ujian format excel 
Dan berikut link vidoe yang sudah di upload di youtube
https://youtu.be/eptZ5GxQyRY



Download Aplikasi Kartu Peserta Tes dan Ujian

Untuk mendwonloadnya silahkan klik tautan berikut: DOWNLOAD VIA DROPBOX
atau link berikut DOWNLOAD GOOGLE DRIVE

dan berikut ini video cara membuat aplikasi kartu tes simple

lihat juga APLIKASI ADMINISTRASI UTS UAS UKK FORMAT EXCEL

Thanks to:
my bos, 
my friends,
http://www.klinikexcel.com/
https://norkuys.wordpress.com/category/excel-2/
AND YOU

Kami menerima kritik dan saran.
Sekian yang bisa saya share, mohon maaf jika banyak kekurangannya ,semoga bermanfaat

dan berikut adalah aplikasi kartu NISN, http://deuniv.blogspot.com/2015/05/aplikasi-cetak-kartu-nisn-excel.html

baca juga: Lembar jawab format excel 

 Cara Membuat Daftar Nilai pada Excel 2007 

Cara Membuat Border Daftar Nilai Excel 2007  

Tips Mencetak Daftar Nilai Pada Excel Ukuran Kertas F4 

Tips Agar Memudahkan Entry Nilai Excel 

Data Validatioan Pada Excel untuk Kontrol Entry Data 

Membuat File Installer Menggunakan WinRAR 

 


Link
https://www.youtube.com/watch?v=9gz7fNCc96U
https://www.youtube.com/watch?v=VaeZkRoPRGU

----------------------------------

Lihat Video: Pembuatan Kartu Peserta Ujian Simpel, berserta download filenya. (klik disini)

---------------------------------------
APLIKASI ADMINISTRASI UJIAN SEKOLAH JENJANG SD FORMAT EXCEL
http://deuniv.blogspot.com/2017/03/administrasi-ujian-sekolah.html
-------------------------------------- 


Demikianlah Artikel Aplikasi Kartu Peserta Tes / Ujian Format Excel

Sekianlah artikel Aplikasi Kartu Peserta Tes / Ujian Format Excel kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Aplikasi Kartu Peserta Tes / Ujian Format Excel dengan alamat link https://silabusgtk.blogspot.com/2015/03/aplikasi-kartu-peserta-tes-ujian-format.html

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel